Palangka Raya - Setelah melaksanakan Apel pagi, Tim Kerja Pembangunan Zona Integritas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya menggelar Rapat Pembahasan Pemenuhan Data Dukung B06 dan B09.
Bertempat di Aula Atas Lapas Palangka Raya pada pukul 08.00 sampai dengan 09.00 WIB, rapat diikuti oleh Ketua Tim Kerja Pembangunan Zona Integritas, Tigor Immanuel Hutabalian, Ketua dan Sekretaris Pokja serta dipimpin secara langsung oleh Kepala Lapas Palangka Raya, Chandran Lestyono.
Dalam kesempatan ini, Chandran meminta kepada seluruh Pokja agar memberikan suara mengenai saran dan pendapat mengenai pemenuhan data dukung B09 serta ide-ide membangun dalam Pembangunan Zona Integritas di Lapas Palangka Raya.
"Mari kita satukan visi dan misi dalam membangun Zona Integritas bersama-sama. Tolong berikan pendapat dan saran masing-masing Pokja untuk memenuhi kemajuan Lapas Palangka Raya, karena ide-ide Bapak Ibu sekalian bisa sangat berguna dalam proses ini," ajak Chandran.
#KemenkumhamRI
#KumhamPasti
#kumhamkalteng
#hendraekaputra
#lapaspalangkaraya
@kemenkumhamri
@ditjenpas
@kumham_kalteng
@divisipemasyarakatankalteng
@azizahrahmanawati
@dsoekowati
@nchand2469
@diary_kemenkumham
0 Comments:
Posting Komentar