Text Widget

SELAMAT DATANG DI WEBSITE LAPAS KELAS IIA PALANGKA RAYA (LAPALKA)
 

Jumat, 25 November 2022

Siap Hadapi Situasi Krisis, Tim Humas Lapas Palangka Raya Kanwil Kemenkumham Kalteng Ikuti Pelatihan Penulisan Siaran Pers

0 Comments


Palangka Raya - Tim Humas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya mengikuti kegiatan Pelatihan Penulisan Siaran Pers bagi Tim Humas 50 Unit Pelaksana Teknis (UPT) Percontohan Manajemen Krisis Komunikasi Pemasyarakatan yang digelar oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Kamis (24/11).

Pelatihan ini dilaksanakan dengan tujuan memberikan pengetahuan dan kemampuan kepada Tim Humas Pemasyarakatan dalam penulisan berita Pemasyarakatan dan siaran pers, utamanya dalam situasi krisis.
Membuka kegiatan, Koordinator Humas dan Protokol Ditjenpas, Rika Aprianti, menyampaikan bahwa humas UPT perlu dibekali pengetahuan yang cukup agar berfungsi dengan baik terutama dalam menghadapi situasi krisis. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan dan menjaga citra positif Pemasyarakatan. "Humas harus tahu semua permasalahan di UPT sehingga bisa sesegera mungkin untuk membuat press release ataupun berita terkait kegiatan-kegiatan terbaru pada UPT tersebut. Humas juga perlu berkolaborasi dengan Kepala UPT untuk bisa sama-sama menghadapi situasi krisis, maka dari itu diperlukan Tim Krisis," ungkapnya.

Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan materi Penulisan Berita Pemasyarakatan dan Siaran Pers oleh Kadenza Adistya. Beliau menjelaskan mengenai struktur penulisan hardnews dengan metode piramida terbalik.

Selanjutnya, 50 UPT ini terbagi menjadi beberapa grup melaui Breakout Room Zoom. Lapas Palangka Raya masuk ke dalam Kelompok 5, dengan narasumber Ade Fitria Nola yang langsung menjelaskan mengenai Praktik Penulisan Berita Pemasyarakatan dan Siaran Pers.

Setelah materi, seluruh UPT melakukan latihan menulis berita selama 30 menit dan langsung dibahas bersama oleh narasumber. Lapas Palangka Raya mendapatkan apersiasi atas judul berita yang dibuat dan isi berita yang sudah cukup bagus.

Sementara itu, Chandran Lestyono selaku Kepala Lapas Palangka Raya menyampaikan sangat mendukung kegiatan ini dan berharap Lapas Palangka Raya sebagai salah satu dari 50 UPT Percontohan dapat membantu meningkatkan citra positif Pemasyarakatan. "Saya sangat mendukung kegiatan ini dan akan terus mendorong para kontributor humas agar selalu belajar terutama dalam menghadapi krisis yang bisa datang kapan saja. Semoga Lapas Palangka Raya bisa menjadi UPT yang dapat meningkatkan citra positif Pemasyarakatan," tutup Chandran.

#KemenkumhamRI
#KumhamPasti
#kemenkumhamkalteng
#kanwilkemenkumhamkalteng
#hendraekaputra
#lapaspalangkaraya
@kemenkumhamri
@ditjenpas
@kumham_kalteng
@divisipemasyarakatankalteng
@azizahrahmanawati
@dsoekowati
@nchand2469
@diary_kemenkumham








0 Comments:

Posting Komentar

YOUTUBE LAPAS PALANGKA RAYA